Assalamu'alaikum ..

Selamat datang dalam risalah sederhana. Aku ingin mulai mengajak saudara-saudaraku_terutama diriku sendiri_memulai hidup untuk berbuat hal kecil dengan cinta yang besar. Tidak muluk – muluk. Ya, citaku memang merubah dunia kecil kita. Tetapi urutan kerjanya tentu dari diri kita sendiri, keluarga kita, dan orang-orang terdekat kita lalu kepada masyarakat luas, semoga .. Bismillah ^_^

Kupersembahkan kepada:

(yaitu Tuhan) Yang telah menciptakan aku, maka Dialah yang menunjuki aku, dan Tuhanku, Yang Dia memberi makan dan minum kepadaku, dan apabila aku sakit, Dialah Yang menyembuhkan aku, dan Yang akan mematikan aku, kemudian akan menghidupkan aku (kembali), dan Yang amat kuinginkan akan mengampuni kesalahanku pada hari kiamat".(QS. 26:78-82)

Selasa, 26 Juli 2011

Puisi Langit Untukku .... ??

Pagi ini membaca puisi cantik yang dibingkai indah dari langit untuk ku…

meski lelah, namun lukisan langitMU telah melukis indah hariku ...

Dan kini .... Senja ....

indahnya senja ....


saat semesta dinaungi semburat yang mempesona


jingga, semesta menjingga


ketika lamat-lamat suara langit mengumandangkan adzan


mengukir sebuah kata perpisahan kepada hari.


wahai senja..


terimalah aku sebagai kabut


setia menantimu menyambut malam


menundukkan hati dalam-dalam hanya untuk Sang Pemilik Alam


meruntuhkan segala penat dan kesenduan


bersujud hanya untuk satu NAMA TER-AGUNG


dan ketika jingga menutup tabir untuk hari ini,


aku ingin pulang di kala senja


kembali pada kisahku yang terukir di langit


hening dan abadi ..

Terima kasih Pencipta langit, puisimu pagi ini mencerahkan senja ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar